Koleksi Album Sheila On 7. Paling Kanan: 07 des |
Tahu lirik ini?
"Celakanya, hanya kaulah yang benar-benar aku tunggu, hanya kaulah yang benar-benar memahamiku, kau pergi dan hilang ke mana pun kau suka."
Bagi yang suka lagu-lagu Sheila On 7, pasti tahu kalau lirik tersebut adalah sepenggal dari lagu "Seberapa Pantas". Tapi, apakah Anda tahu lagu tersebut berasal dari album apa?
07 Des adalah salah satu album Sheila On 7, yang merupakan album ketiga mereka. Album ini dirilis pada tahun 2002 di bawah naungan Sony Music Indonesia.
Sebagai penggemar Sheila On 7, saya memiliki album 07 Des ini. Bahkan, sudah ada tanda tangan personilnya juga! Bisa dilihat dari gambar di atas.
Ini adalah full album stream dari 07 Des, album ketiga Sheila On 7 yang menyimpan banyak kenangan indah.
x
Terdapat
Menurut saya, beberapa lagu di album ini underrated, salah satunya "Tentang Hidup", yang pernah saya tulis dalam artikel:: Lagu Sheila On 7 yang Underrated
Mayoritas lagu ditulis oleh Erros. Ada beberapa lagu ciptaan Duta, Sakti, Adam, dan Anton juga.
Aku, Sheila On 7, dan 07 des
Salah satu hal yang paling menyenangkan bagi penggemar musik adalah menonton langsung grup musik yang mereka sukai. Itu juga yang saya lakukan ketika masih tinggal di Medan.
Berbekal informasi dari media sosial dan banner yang terpampang di jalan, saya langsung membeli tiket konser Sheila On 7 pada 7 Desember 2013 di Pardede Hall, Medan.
Ini salah satu fotonya. Sayangnya, hanya satu foto ini yang tersisa. Saat itu, saya tidak terlalu berniat mendokumentasikan banyak foto karena begitu excited menyaksikan konser.
Sheila On 7 Konser, Pardede Hall Medan, 7 Desember 2013 |
Setahun setelahnya, saya kembali melihat banner lain di jalanan kota. Tanggalnya sama, 7 Desember. Mungkin kebetulan, tetapi agak lucu juga konsernya berlangsung di kota yang sama.
Sheila On 7 Konser, Lapangan Istana Maimun Medan, 7 Desember 2014 |
Setelah Desember 2014, saya masih sering berburu konser Sheila On 7 dengan terus mengikuti update terbaru di media sosial. Namun, kesibukan pekerjaan akhirnya membatasi saya.
Sejak pindah ke Papua pada tahun 2018, saya jarang menonton konser lagi. Di Papua, jadwal kerja yang padat dan kurangnya waktu luang membuat saya melewatkan banyak konser.
Kabar Terbaru Sheila On 7
Di penghujung tahun 2024, Sheila On 7 kembali mengeluarkan single terbaru, berjudul "Memori Baik".
Seperti yang di tulis di akun Instagramnya @sheilaon7: "berlima, berempat, berlima, berempat, dan sekarang bertiga.
Jalan Terus!
Sampai juga di ujung cerita.
Di akhir tulisan ini, saya ingin membagikan salah satu lirik favorit saya dari album "07 Des". Lagu ini berada di track nomor 7, "Mari Bercinta":
"Tentukan yang utama, yang satu tercinta, kan jadi teman hidup yang setia."
Terima kasih, Mas Anton, untuk lirik yang indah ini. Dan untuk Sheila On 7, semoga terus berkarya. Jalan terus!
Post a Comment